BerandaNusantaraPj. Walikota Nurkholis: Tak Ada Kepentingan, Saya Ingin Membangun...

Pj. Walikota Nurkholis: Tak Ada Kepentingan, Saya Ingin Membangun Kota Probolinggo Bersama Masyarakat Luas

Kabarmetro.id, KOTA PROBOLINGGO – Pj. Walikota Probolinggo menegaskan sikapnya yang ingin sejalan beriringan dalam membangun Kota Probolinggo bersama stakeholder terkait juga masyarakat luas.

Hal tersebut diungkapkannya dalam agenda silaturrahmi peringatan HPN 2024 Bersama Kepala Diskominfo Aman Suryaman, Asisten Administrasi Umum, Kasdim 0820/Probolinggo. Mayor Czi, Imam Wahyudi, Kasi Humas Polres Probolinggo Kota, Iptu Zainullah, SH, Kejaksaan Kota Probolinggo juga Ketua PWI Probolinggo Raya, Ketua F-WAMIPRO, AWPR serta Para Awak Media.

“Insan Pers menjadi panutan masyarakat saat ini, karena wartawan ini sehari-harinya selalu berada ditengah masyarakat untuk mencari berita, karena itu kami ingin berjalan bersama teman teman media dan masyarakat dalam membangun kota ini,” kata Nurkholis yang juga mengatakan siap dikoreksi jika dalam memimpin ada kekurangan yang dilakukannya. Senin (4/3/24) siang.

Dalam kesempatan tersebut, Nurkholis juga menyampaikan pihaknya bakal memperbaiki ribuan taman dengan melakukan pengecatan ulang ,karena Kota Probolinggo pernah meraih penghargaan Adipura .”Kita harus menghargai apa yang sudah dilakukan oleh pemimpin terdahulu dalam membangun Kota Probolinggo,” jelas Nurkholis.

Salah satu Wartawan M. Huda mengatakan, komitmen Pj Walikota Probolinggo untuk beriringan dengan para wartawan dalam membangun Kota Probolinggo untuk lebih maju, setidaknya sudah dibuktikannya dengan mengajak para OPD untuk melakukan pengecatan ulang terhadap ribuan taman yang pudar dan merupakan ikon Kota Probolinggo sebagai Kota Seribu Taman,”terang Huda.

Diakhir sambutannya, Nurkholis juga mengimbau kepada awak media, untuk terus memberitakan kebenaran dan menyampaikan secara jujur tentang kinerja pemerintah. “Mari kita dukung program pembangunan yang sedang dijalankan pemerintah, utama Kota Probolinggo BESTARI (Bersih, Sehat, Rapih dan Indah),”pintanya. (Choy)

error: kabarmetro.id