Kabarmetro.id, MELAWI – Operasi gratis bibir Sumbing dan langit-langit di RSUD Melawi berjalan dengan Lancar yang mana kegiatan tersebut diadakan oleh TP-PKK kabupaten Melawi yang berkerja sama dengan RSUD,IDI,IBI, dan PPNI, Sabtu (25/5/24).
Operasi gratis bibir Sumbing dan langit-langit di RSUD Melawi merupakan program yang sangat bermanfaat dan membantu bagi masyarakat yang tidak mampu dan di dalam kegiatan ini juga mendapatkan apresiasi dari masyarakat kabupaten Melawi yang mana ketua TP-PKK sangat peduli kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan.
Di dalam kegiatan tersebut ketua TP-PKK kabupaten Melawi Ny Raisa Sabrina, S.E., M.A.P mengatakan bahwa “hari ini kami mengadakan kegiatan sosial ini membuktikan bahwa kami benar-benar peduli kepada masa depan anak-anak dan masyarakat kabupaten Melawi, bukan hanya opini saja namun dengan kerja nyata yang kami lakukan saat ini.
“Jangan biarkan anak yang terlahir dengan kondisi bibir sumbing menderita sepanjang hidup. dengan demikian kami Bantu mereka agar selalu tersenyum dan dapat meraih cita-cita besar untuk masa depan nya dengan cara mengembalikan kepercayaan diri anak-anak kita dan bersama gerakan operasi gratis bibir sumbing dan langit-langit yang kami lakukan saat ini”.
Ny.Raisa Sabrina, S.E., M.A.P juga menambah kan bahwa Sebenarnya dalam kegiatan ini yang telah mendaftar kan diri ada 14 pasien namun cuma 9 orang yang lolos scrining, Yang tidak lolos karna terkendala kesehatan,” ucapnya.
Selain itu dirinya juga memberikan bantuan dan dorongan semangat kepada pasien dan juga keluarga pasien yang senantiasa mendukung anak-anaknya untuk mendapatkan perawatan agar dapat memiliki senyum yang indah, lebih percaya diri dalam bergaul dan menatap masa depan yang lebih cerah, tutupnya. (Januar)