BerandaSosial budayaPunakawan Tampil Semarakan Nigeren Culture Festival 2023

Punakawan Tampil Semarakan Nigeren Culture Festival 2023

Kabarmetro.id, KOTA PROBOLINGGO – Tokoh pewayangan yang menampilkan Semar, Gareng, Petruk dan Bagong dalam Punakawan hadir di Nigeren Culture Festival yang digelar di Taman Maramis Kecamatan Kanigaran.Jumat (23/9/23) malam.

Tak ayal kehadiran Punawakan ini menarik perhatian ribuan pengunjung yang mengikuti acara Nigeren Culture Festival dan menjadi agenda setiap tahun. Begitu juga dengan masyarakat yang terhibur dengan kehadiran Semar, Gareng, Petruk dan Bagong.

“Ini jadi semacam edukasi untuk masyarakat. Seperti anak saya ini jadi tahu tokoh Punakawan, dia senang bisa lihat Semar, Gareng, Petruk dan Bagong,” ujar salah satu warga,Warno.

Sesuai tema edukasi yang diangkat oleh Nigeren Culture Festival, Punawakan yang ditampilkan di ajang ini untuk mempromosikan Budaya Indonesia. Keempat tokoh ini diajak naik keatas panggung untuk memberikan edukasi kepada masyarakat luas tentang beragam Budaya yang ada di Indonesia.

“ Melalui event ini akan memberikan edukasi untuk menata sebuah acara dalam bentuk Festival dengan menonjolkan ciri khas budaya Indonesia yang terkenal dengan keramah – tamahannya,” terang Lurah Kanigaran,Dwi Arianto.

Keempat orang yang memperagakan Punawakan bertugas menjadi ikon Kota Probolinggo melalui Nigeren Culture Festival 2023. Selain itu juga mereka juga memberikan edukasi untuk pengunjung di lokasi hingga acara berakhir.
“Saya bangga berpenampilan seperti ini, ini bentuk kecintaan saya dengan Budaya Indonesia,” ucap Saimo , warga Kelurahan Kanigaran yang berperan sebagai petruk di Punakawan.

Terpantau, pengunjung terus berdatangan ke lokasi acara, lapak-lapak UMKM yang menjajakan berbagai kuliner makan tempo dulu hingga modern mulai diserbu dan dipadati pengunjung. (Choy)

error: kabarmetro.id