BerandaEkbisJelang Idul Adha 1444 H, Harga Sayuran Stabil dan...

Jelang Idul Adha 1444 H, Harga Sayuran Stabil dan Harga Daging Ayam Tembus Rp 42.000.-/ Kg

Kabarmetro.id, KOTA PROBOLINGGO – Jelang Hari Raya Idul Adha 1444 H harga bahan kebutuhan pokok di sejumlah pasar tradisional di Kota Probolinggo belum mengalami kenaikan. Kebutuhan masyarakat juga cenderung tidak melonjak. Sabtu (24/6/23).

“Harga kebutuhan pokok masyarakat menjelang hari Raya Idul Adha relatif stabil. Pasokan kebutuhan pokok juga masih dalam kondisi aman,” terang salah satu pedagang Misti.

Menurutnya, memang sempat ada kenaikan di beberapa komoditi seperti telur,buncis , dan ayam potong. Namun, kenaikan tersebut tidak signifikan, yakni berkisar antara Rp1.000 sampai Rp 3.000.Hanya sayur buncis yang mengalami kenaikan cukup tinggi dari Rp 10.000,-/kilo kini naik menjadi Rp 20.000/kilonya.

Sedangkan, harga pangan seperti daging sapi, beras, gula, bawang merah dan ikan juga tidak mengalami kenaikan harga yang tinggi.

Pasokan bahan kebutuhan pokok di pasar Kronong juga masih dalam kondisi aman. Meskipun, kata dia, daya beli masyarakat saat ini menurun berkisar 25-30 persen.

Sementara itu,harga daging ayam potong dan ayam hidup, terus merangkak naik. Kondisi ini dikeluhkan para pedagang dan pembeli.

Harga daging ayam potong yang biasanya di kisaran Rp 38.000, kini tembus Rp 42.000 per kilogram. Untuk telur yang awalnya di kisaran Rp 28.000, naik menjadi Rp 31.000 per kilogram.(Choy)

Translate »
error: kabarmetro.id