Inter gagal menang di Parma (Marco Luzzani/Getty Images)
PARMA — Inter Milan gagal mengamankan tiga poin saat bertandang ke Stadion Ennio Tardini, Minggu (6/4) dini hari WIB. Unggul dua gol di babak pertama, ”La Beneamata” justru ditahan imbang 2-2 oleh tuan rumah Parma. Hasil itu menjadi pukulan bagi ambisi Inter menjaga jarak dari kejaran Napoli di klasemen Liga Italia.
Matteo Darmian dan Marcus Thuram sempat membawa Inter unggul 2-0 sebelum turun minum. Namun, Parma membalas lewat Adrian Bernabe dan gol defleksi Jacob Ondrejka di babak kedua. Skor akhir membuat Inter kini mengumpulkan 68 poin dari 30 pertandingan, hanya unggul empat angka dari Napoli yang belum memainkan laga pekan ini.
Inter juga harus menyelesaikan jadwal padat pada April. Setelah bermain imbang 1-1 dengan AC Milan di leg pertama semifinal Piala Italia, mereka akan menghadapi Bayern Muenchen di perempat final Liga Champions tengah pekan mendatang.
Pelatih Massimiliano Farris melakukan sejumlah pergantian saat memimpin 2-0. Lautaro Martinez, Hakan Calhanoglu, dan Federico Dimarco ditarik keluar, yang justru direspons Parma dengan membalik momentum. Bernabe mencetak gol perdananya di Serie A, sedangkan gol Ondrejka mengubah arah bola setelah membentur bek Inter.
Kegagalan mempertahankan keunggulan itu juga mengurangi makna bagi Marcus Thuram, yang mencetak gol ke-17 musim ini di kota kelahirannya. Thuram tampil di hadapan ayahnya, Lilian Thuram, legenda Parma yang membawa klub itu meraih treble domestik-Eropa pada 1999.
Di laga lainnya, AC Milan juga hanya bermain imbang 2-2 melawan Fiorentina di San Siro. Setelah tertinggal dua gol cepat, Tammy Abraham dan Luka Jovic menyamakan skor bagi Milan. Namun, penyelamatan David De Gea dan gol Dodo yang dianulir membuat Milan gagal menang. Rossoneri masih tertahan di peringkat kesembilan, tertinggal delapan poin dari zona Liga Champions.
Sementara itu, Como mencatat kemenangan penting 3-1 atas tuan rumah Monza. Gol dari Nanitomo Ikone, Assane Diao, dan Mergim Vojvoda membuat Como menjauh dari zona degradasi. Kini mereka unggul 10 poin dari zona merah dan menjaga peluang bertahan di Serie A musim depan. (aih)