Kabarmetro.id, KOTA PROBOLINGGO – RSIA (Rumah Sakit Ibu dan Anak) Amanah diusianya yang ke 15 tahun, tepatnya sejak berdiri tahun 2008 silam gelar tasyakuran berbarengan peringatan HUT kemerdekaan RI yang ke 78.
Dengan bertambahnya usia, RSIA Amanah siap tingkatkan pelayanan untuk masyarakat. Hal itu terbukti dari respon masyarakat terhadap layanan kesehatan yang diberikan oleh RSIA Amanah.
Sebelumnya,dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, RSIA ( Rumah Sakit Ibu dan Anak ) Amanah menggelar sejumlah kegiatan yang diawali dengan senam merah putih dilanjutkan dengan lomba lomba yang diikuti oleh seluruh karyawan/karyawati di lingkungan RSIA Amanah bersama masyarakat sekitar.
Acara puncak dalam rangka menyambut HUT RI ke 78 dimeriahkan dengan potong tumpeng juga penyerahan hadiah lomba bagi para pemenang bersama karyawan juga warga sekitar dilingkungan RW 07 yang membawai RT 01 hingga 06 Kelurahan Sukabumi Kecamatan Mayangan. Minggu (20/8/23) malam.
Selain menggelar beragam lomba dalam rangka ikut memeriahkan peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, lomba ini diadakan dengan tujuan untuk memupuk rasa kebersamaan dan kekompakan diantara sesama keluarga besar RSIA Amanah juga warga masyarakat. Sehingga nantinya mampu meningkatkan pelayanan kepada para pasien pada khususnya ,” kata Dr.Evariani Aminuddin.
Menurutnya,serangkaian kegiatan mulai dari senam sehat bersama dan lomba-lomba ini merupakan upaya untuk menanamkan semangat nasionalisme. Salah satunya dalam rangka memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.
“Mudah-mudahan dengan kegiatan ini, para karyawan/karyawati bisa semakin semangat dalam melayani masyarakat. Semangat kemerdekaan dan keikhlasan para pejuang semoga bisa menjadi modal yang baik untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat, khususnya pasien RSIA Amanah,” pungkasnya.
Kegiatan ditutup dengan menyanyikan lagu kemesraan bersama seluruh para tamu undangan yang hadir yang membuat suasana semakin akrab.(Choy)