Lumajang || TMMD ke-123, Dalam rangka memastikan kesiapan seluruh unsur yang terlibat dalam TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123, pengecekan personel dilakukan di Jembatan Dusun Tugu, Desa Burno, Kecamatan Senduro, Lumajang, Kamis (20/2/25). Kegiatan ini melibatkan Satgas TMMD, Polri, serta masyarakat setempat.
Danton 3 SSK TMMD ke-123, Letda Mar Sigit Sugito, menegaskan bahwa pengecekan tersebut bertujuan untuk memastikan sinergi dan kesiapan semua personel dalam pelaksanaan program TMMD.
“Kegiatan ini penting untuk mengevaluasi kesiapan personel dan memastikan bahwa semua elemen yang terlibat dapat bekerja secara optimal. Sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat sangat dibutuhkan agar program TMMD berjalan lancar dan memberikan manfaat nyata bagi warga,” ujar Letda Mar Sigit Sugito.
TMMD ke-123 di Desa Burno bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat, termasuk pembangunan fasilitas umum yang mendukung aksesibilitas serta perekonomian warga. Kehadiran TNI, Polri, dan masyarakat dalam satu kesatuan kerja menunjukkan komitmen bersama dalam membangun daerah.
Dengan adanya pengecekan ini, diharapkan seluruh personel dapat menjalankan tugas dengan maksimal, sehingga program TMMD ke-123 di Desa Burno dapat terselesaikan tepat waktu dan memberikan manfaat bagi masyarakat setempat.(Agus)