BerandaPariwisataLiburan Idul Fitri, Petugas Pos Pam Imbau Pada Pengunjung...

Liburan Idul Fitri, Petugas Pos Pam Imbau Pada Pengunjung Wisata, Ini Harapannya

Kabarmetro.id, KOTA PROBOLINGGO – Dalam rangka Patroli Kamtibmas Idul Fitri, Tim Pos Pam Terpadu menurunkan personel di tempat kawasan keramaian seperti Terminal Penumpang Kapal di Pelabuhan Tanjung Tembaga ,Wisata PPP Mayangan Probolinggo dan TWSL (Taman Wisata Studi Lingkungan).

Di lokasi Wisata PPP Mayangan Probolinggo, Wakapolres Probolinggo Kota Kompol Muhammad Lutfi bersama personil, memberikan himbauan kepada para pengunjung yang masuk ke lokasi obyek wisata agar memperhatikan keselamatan dan apabila membawa anak kecil dan selalu berhati-hati disaat melakukan aktifitasnya dilingkungan obyek wisata,”terangnya.

Sementara itu, Panit PS Binmas Polsek Mayangan Aiptu Gatoet Ari Suseno mengatakan, kami memberikan himbauan kamtibmas kepada pengunjung demi keselamatan bersama, agar memperhatikan apabila membawa anak kecil agar tidak lepas dari perhatian dan jangkauan pada saat di dalam lokasi wisata serta mematuhi semua aturan dan petunjuk yang berlaku di dalam lokasi wisata,” terang Aiptu Gatoet. Minggu  (14/4/24).

Tak lupa juga agar memperhatikan barang bawaan seperti Perhiasan dan Handphone agar tidak selalu waspada agar tidak mudah hilang ” himbaunya.

Kegiatan Patroli Kamtibmas Idul Fitri di tempat wisata dilaksanakan untuk menghimbau kepada pengunjung serta mengantisipasi kemacetan menuju obyek wisata dan memberikan rasa aman kepada pengunjung yang berwisata di hari libur lebaran.

“Personil Pos Pam juga melaksanakan patroli di lokasi terminal tempat penyeberangan penumpang menuju Pulau Gili di Pelabuhan Tanjung Tembaga, di lokasi wisata PPP Mayangan dan TWSL untuk edukasi menyampaikan himbauan agar selalu berhati-hati selama berada ditempat keramaian,” ungkap Gatoet. (Choy)