Kabarmetro.id, Jakarta – Markas judi online (Judol) Polisi berhasil membongkarnya, yang bertempat di salah satu unit di apartemen kawasan Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Ada tujuh orang pelaku ditangkap oleh jajaran Polres Metro Jakarta Barat.
Dalam foto yang diterima Kamis (11/7/24), terlihat ada sejumlah monitor komputer berjejer di dalam kamar apartemen tersebut. Komputer itu diduga menjadi alat untuk mengelola situs judi online yang tersebar ke pengguna ponsel .
Dalam foto tersebut, sejumlah anggota kepolisian tengah menginterogasi sejumlah pelaku yang turut diamankan oleh satuan Polres Metro Jakarta Barat.
Sebelumnya, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, AKBP AKBP Andri Kurniawan menyebutkan, para pelaku melakukan peretasan terhadap website pemerintahan untuk memasarkan judi online.
“Tersangka tersebut memasarkan atau mengiklankan situs judi online dengan cara meretas dan mengubah tampilan website pemerintah maupun pendidikan,” kata Andri Kurniawan kepada wartawan, Rabu (10/7/24).
Andri menjelaskan, para pelaku menargetkan website yang memilki tingkat proteksi keamanan yang lemah untuk diretas. Kemudian, tampilan website tersebut diubah menjadi konten judi online.
“Mereka melakukan aksinya dengan mencari website milik pemerintah (dengan URL go.id) maupun pendidikan (dengan URL ac.id) yang memiliki keamanan lemah. Selanjutnya mereka melakukan defacing (mengubah tampilan website) dengan konten yang bermuatan perjudian,” jelasnya.(Adit)
Editor : Tundra.M