BerandaGaya hidupIndra Bekti dan Aldilla Jelita Menikah Lagi

Indra Bekti dan Aldilla Jelita Menikah Lagi

Kabar ini telah dikonfirmasi oleh rekan Indra Bekti, Nanda Persada. Kata Nanda, Bekti mengabarkan soal pernikahannya kemarin malam.

“Ya semalam ketemu sama Indra Bekti. Kita ngobrol dari hati ke hati, dia sampaikan bahwa insyaAllah hari ini dia sama Dilla akan menikah,” ujar Nanda kepada awak media, Jumat (25/8).

Dalam kesempatan itu, Bekti tak lupa meminta doa kepada Nanda agar pernikahannya berlangsung lancar. Bekti juga mengungkapkan sejumlah pertimbangan terkait keputusannya rujuk.

“Banyak pertimbangan di antaranya masih saling cinta dan demi kebaikan anak-anak. Dan, ya, semalam kita bahas bahwa hidup susah ditebak dalam perjalanan pasti ada hikmahnya,” ujarnya.

Kata Nanda, pertemuan tersebut juga berlangsung haru. Dia dan Bekti bahkan sempat saling berpelukan di momen itu.

“Kita pelukan semalam terharu, mohon doanya hari ini semoga dilancarkan dan berkah,” ujarnya.

Pernikahan ulang Aldila Jelita dan Indra Bekti berlangsung secara tertutup. Terlihat di lantai atas gedung Pave Bistro, banyak orang mengenakan pakaian batik sembari menikmati hidangan.

Bekti dan Aldila resmi bercerai pada 17 April 2023. Hak asuh anak diserahkan ke Aldila. Bekti harus memberikan nafkah anak sebesar Rp 30 juta tiap bulan. (Aria)