Kabarmetro.id, KOTA PROBOLINGGO – Dalam rangka jalin silaturahmi, Perkumpulan Ibu-Ibu yang tergabung dalam Pergerakan Sarinah Kota Probolinggo menggelar acara Halal Bihalal yang bertempat di PPP Mayangan Probolinggo tepatnya di Wisata Kum-Kum. Minggu (5/5/24) lusa lalu.
Pada kesempatan ini, turut hadir Ibu Hj,Rukmini selaku Ketua Pergerakan Sarinah Kota Probolinggo besertai ibu-ibu anggota sarinah.
Dalam sambtannya, Ibu Hj. Rukmini mengatakan, Idul Fitri membawa makna kebersamaan dan perdamaian, Jadikan momen ini untuk dapat mempererat tali silaturahmi” Moment Idul Fitri ini dapat dimaknai sebagai ajang kekompakan dan wadah menumbuhkan keakraban satu dengan yang lainnya.
Hal baik yang sudah ada mari kita tingkatkan, mari kita teruskan, hal yang buruk sudah selayaknya kita tinggalkan. Komunikasi dan silaturahmi yang sudah ada semoga semakin erat,” kata Ibu Hj Rukmini.
Acara dilanjutkan dengan sesi foto bersama dan ramah tamah sebagai bentuk silaturahmi halal bihalal. Suasana akrab dn canda tawa pun terlihat. (Choy)