Lawatan Sat Binmas Polres Majalengka Polda Jabar Ke Kantor Didukcapil Guna Sosialisasikan 3M
Kabarmetro.id, Jabar – Kasat Binmas Polres Majalengka Polda Jabar Ipty Rudy Djunardi bersama anggota sat Binmas lainnya, melaksanakan kegiatan anjangsana kepada Tatang sebagai Kadisdukcapil Kabupaten Majalengka. Jum’at (25/9).
Dalam kegiatan tersebut, Kasat Binmas Polres Majalengka mengkordinasikan situasi Kamtibmas di wilayah Kabupaten Majalengka dan menyosialisasikan protokol kesehatan, dan menerapkan 3M (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak) guna mencegah penularan virus Covid-19.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Erdi A. Chaniago, S.I.K., M.Si., menginformasikan kesempatan pertemuan tersebut selain dilaksanakan untuk menyambung tali silaturahmi, juga bertujuan untuk membahas situasi Kamtibmas selama wabah pandemi Covid-19 di wilayah Kabupaten Majalengka, khususnya untuk pengunjung pemohon KTP, KK dan lain lain agar diperhatikan 3M guna mencegah penularan virus Covid-19.
Kasat Binmas Polres Majalengka Rudy berharap, dengan anjangsana dan silaturahmi kaitannya dengan pencegahan penularan Covid-19 dapat menangani dan memperkecil resiko adanya penularan virus corona di wilayah Kabupaten Majalengka khususnya dilingkungan pelayanan kantor Disdukcapil, ” jelasnya.(ach)
28 total views, 1 views today